Rabu, 15 April 2015

What Am I? Part 2 2/3

Lanjutan.....

Setelah rintangan itu, Emilia membawaku ke ruangan yang bertulisan MOHON TIDAK MASUK. KAMAR INI DI KARANTINA. Aku mencoba melawan, tapi kok ga bisa? Aku pun masuk ke kamar itu dan dia menguncinya. Mmm, menurutku kamar ini lumayan juga. Aku sebenarnya kepingin punya kamar seperti ini, tanpa jeruji besi dan aku tidak dikunci dari luar seperti ini.
Setelah beberapa jam, aku pun mulai menyusun siasat untuk melarikan diri. Jadi rencananya begini. Gedung ini mempunyai  4 pintu keluar. Pertama, pintu depan, pintu masuknya orang-orang yang ingin melihat pameran sains. Kedua, pintu kiri, pintu masuknya karyawan dan perawat. Ketiga, pintu kanan, pintu masuknya para profesor, dokter atau semacamnya. Dan yang terakhir, pintu belakang, pintu masuknya persediaan dan alat-alat yang bersangkutan dengan kedokteran. Semua pintu dijaga oleh 4 penjaga, kecuali pintu depan. Pintu depan hanya dijaga oleh 2penjaga, tetapi dilengkapi oleh cctv yang sangat canggih. Lalu ku dapat ide. Jika kemampuanku ini dapat membuatku menyamar menjadi orang lain, maka aku dapat keluar dengan mudah.

Bersambung

Selasa, 24 Maret 2015

What Am I? Part 2 1/3

Lanjutan.....

 Akhirnya sampai juga di ruang penco..eh..percobaan. Disana aku harus berdiri di sebuah lingkaran yang tampaknya berbahaya. lalu tiba-tiba ada tabung kaca turun mengelilingi lingkaran itu. Aku bingung, lalu menyadari bahwa aku dijebak! Oh tidak! pikirku. Ku pukul kacanya dan DIA hanya tersenyum! Teganya dia. Lalu ku naik ke ruangan putih. Tiba-tiba ada tangan mekanis menarikku ke sana kemari. Tadi katanya aku dapat menjadi apa saja? Secara harfiah? Maka aku fokus dan membayangkan aku bisa terbang. Hanya itu yang bisa ku pikirkan. Tebaklah, itu bebar-banar terjadi! Punggungku sakit, dan keluarlah sayap yang sangat indah. Akhirnya aku bisa meloloskan diri dari tangan itu. Namun ada rintangan lain, aku mencoba menghindarinya, tapi sepertinya tidak mungkin. Ada air dibawah dan aku membayangkan menjadi salah satu makhluk air. Voila! Aku mempunyai ekor dan sirip. Sekali lagi aku lolos. Dan masih banyak rintangan lain. Kurasa Emilia tidak bosan memberiku rintangan ini, atau ku sebut saja pencobaan ini?
Bersambung......

Minggu, 08 Maret 2015

What Am I? Part 1

Bab 1

Myth Lab sudah memberikan yang terbaik. Aku tahu itu. Namun, kenapa aku tak bernapas, tidak makan, tetapi hidup? Kurasa Emilia bertanggung jawab akan ini. Aku tak akan menggunakan istilah 'robot' jadi aku akan menggunakan istilah 'hidup tapi mati'. Sensasi ini membuatku ingin ketawa-ketiwi, menangis, dan marah, marah kepada semua orang. Ah...kau tidak akan tahu bagaimana menjadi aku.
"Sekarang, aku akan memberitahukan kamu kau itu apa. Kau adalah harapan kami. Kau akan melindungi kami, dari musuh kekacauan dan kebohongan. Untuk itu kami memberikan 'feature' untuk berubah 'wujud' menjadi apa saja yang kau mau. Tentu saja sesuai dengan nama lab kami, yaitu Myth, artinya Mitologi. Kau akan berubah menjadi makhluk mitologi sesuai yang kamu mau hanya dengan otakmu." kata Emilia. Mulutku terbuka, aku tercengang karena oh-astaga-ini-benar-benar-hebat. "Tunggu dulu, kau tidak boleh mencoba di sini. Coba di ruang pencobaa..eh...percobaan, okay?" kata Emilia.

Bersambung.......

Jumat, 06 Maret 2015

What Am I? Part 1 1/2

Lanjutan....

Aku terbangun, dan aku merasa aneh. Aku hanya bisa membuka mata, tak dapat menggerakkan yang lain. Aku coba menggerakkan tanganku, tapi hanya tangan kanan yang bergerak. Aku seperti tidak hidup, tidak bernapas, dan saat ku gerakkan tanganku ke dada, tidak ada denyut nadi sama sekali (yang benar saja, penulis!). Lalu datanglah seorang wanita, sedang membawa kertas dan pensil. Saat dia melihatku, dia tampak terkejut, dan berkata,"Ah, rupanya kau sudah bangun, selamat datang di Myth Lab. Namaku Emilia Willow, dan kau pastilah Evelyn Brown. Kami menyelamatkan kau dari maut, dengan memperbaiki tubuhmu, yah, dengan sedikit 'update' sana-sini. Nah, saya dan rekanku akan membantumu berdiri dan mengajak mu berkeliling." Maka aku pun berdiri dan melihat kebawah, aku memakai semacam dress yang panjang sekali.



Selasa, 03 Maret 2015

What Am I? Part 1

Prolog

Namaku Eveline Brown. Dulu aku adalah manusia normal. Tetapi semenjak kecelakaan itu, hidupku berubah.
Waktu itu saya sedang mengendarai sepeda motorku menuju tempat lesku. Namun tiba-tiba ada sebuah truk menabrakku dan tubuhku hancur karena gas di sepeda motorku meledak. Aku mendengar ambulans datang, tetapi selain itu aku tak mendengar apa-apa lagi. Orang-orang bilang kalau aku sudah tak berbentuk lagi, yang tersisa hanya mataku dan otakku. Pada saat yang sama Myth Lab sedang melakukan percobaan, yang menurutku sedikit ilegal,  melakukannya pada manusia. Belum ada yang menjadi sukarelawan untuk itu, tapi sepertinya saya akan menjadi salah satunya. Aku pun di antar ke Myth Lab untuk percobaan itu. Di sana hidup baruku di mulai.
Bersambung.....

Senin, 02 Maret 2015

Pengantar

Hai, selamat datang di Arlynn's Stories, dimana semua orang dapat ber-imajinasi dan bercerita. Kirim saja ceritamu ke arlynnch.fob@gmail.com dan runggu persetujuanku. Selamat Ber-Imajinasi!